Sabtu, 25 April 2009

Hati-Hati terhadap Flu


Muncul lagi varian baru dari virus Flu. Varian baru ini dikenal dengan kode H5N1 atau lebih dikenal dengan FLU BABI.

Konon flu baru ini (FLU BABI) telah menyerang lebih dari ribuan orang di seluruh dunia seperti yang pernah dilansir oleh WHO dalam detiknews. Beberapa berita menyatakan bahwa dari meksiko sendiri dimana awal virus ini diketahui telah menewaskan sejumlah 60 orang dalam waktu yang relatif singkat. namun demikian secara resmi pemerintah meksiko melansir 20 orang warganya yang tewas karena jenis baru dari varian virus Flu ini (liputan6.com).


Paduan virus Flu Babi, Flu Burung dan Flu manusia

Kita sama-sama tahu bagaimana ganasnya flu burung yang pernah menyerang negara kita, nah konon virus baru H5N1 ini merupakan perpaduan dari flu manusia, Flu babi yang pernah ada dan Flu Burung yang terkenal ganas juga.


Karena beredarnya virus ini banyak dari kegiatan di negara meksiko di tunda, bahkan sekolah pun diliburkan demi menghidnari wabah dari H5N1 ini (Berita trans7, 26 april 2009). bahkan Beberapa negara di dunia telah mengeluarkan siaga 1 untuk menghadapi virus Varian baru dari Flu ini.


namun demikian Indonesia bisa berbangga dulu karena virus ini belum masuk ke Indonesia. Departemen kesehatan Indonesia pun telah mencoba mengkoordinasikan hal ini dengan Departemen terkait, dalam hal ini departemen peternakan dan DepKes Ri telah mengeluarkan perintah kepada beberapa bandara international yang ada di Indonesia untuk mengawasi jika ada wisatawan atau penumpang baik ke dalam maupun keluar Indonesia yang mempunyai suhu badan tinggi (demam) dengan alat yang telah ada.


adapun ciri2 dari flu Babi ini hampir smaa dnegan ciri2 dari Flu biasanya:

- Demam hingga 39'C
- Iritasi mata
- Pegal2
- Sakit kepala

Tidak ada komentar: